Tutorial Wireshark - Pengenalan

Wireshark adalah salah satu dari sekian banyak tool Network Analyzer yang banyak digunakan oleh Network Administrator untuk menganalisa kinerja jaringannya.
Wireshark banyak disukai karena interfacenya yang menggunakan Graphical User Interface (GUI) atau tampilan grafis. Wireshark biasa digunakan untuk troubleshooting jaringan, analisis, pengembangan software dan protokol komunikasi, serta keperluan edukasi.
Untuk memulai tutorial ini, download dan install terlebih dahulu wireshark di wireshark.org
Jika menggunakan Ubuntu, anda dapat menjalankan perintah berikut di terminal
sudo apt-get install wireshark
Selain itu, anda juga harus terhubung ke sebuah jaringan untuk mencoba program ini (misalnya jaringan LAN atau WLAN)

 Berikut adalah tampilan awal ketika Wireshark dijalankan
   
Sekarang kita akan mencoba untuk melakukan proses capture.
Langkah 1 Klik pada bagian Capture Options atau Capture -> Options (Ctrl + k)
Langkah 2 Pilih antar muka jaringan yang ingin anda gunakan. Lalu klik Start

  
Langkah 3 Kini tampilan Wireshark akan berubah menjadi seperti gambar berikut.
 
Penjelasan

  • Bagian yang ditandai dengan warna biru adalah Display Filter. Filter ini digunakan untuk packet dengan kriteria seperti apa yang ingin ditampilkan di panel Packet List.
  • Bagian yang ditandai dengan warna kuning adalah panel Packet List. Panel ini menampilkan semua packet yang di capture dan memenuhi kriteria dari Display Filter.
  • Bagian yang ditandai dengan warna hijau adalah panel Packet Detail. Panel ini menampilkan detail lengkap dari sebuah paket yang dipilih dari panel Packet List.
  • Bagian yang ditandai dengan warna coklat adalah panel Packet View. Panel ini akan menampilkan isi dari packet dalam bentuk Hex atau Bit.
Langkah 4 Untuk menganalisa suatu paket, anda cukup memilihnya dari panel Packet List maka detailnya akan muncul di panel Packet Detail.
Demikian tutorial untuk pengenalan Wireshark ini. Masih banyak fitur - fitur Wireshark yang belum dijelaskan dalam tutorial ini. Jangan lupa untuk memabaca tutorial - tutorial berikutnya. Selamat bersenang - senang mengeksplorasi Wireshark dan jaringan!

0 comments:

Post a Comment